Jual Kanvas Lukis di Balikpapan

Alat Lukis

Jual Kanvas Lukis di Balikpapan
5/5 - (4 votes)

Jual Kanvas Lukis di Balikpapan – Alat lukis merupakan salah satu aset penting seorang pelukis ketika akan memulai karyanya. Memilih bahan kanvas yang tepat adalah langkah utama agar tercipta sebuah karya yang berkualitas.

Jual Kanvas Lukis di Balikpapan

7 Jenis Kain untuk Bahan Jual Kanvas Lukis di Balikpapan

  • Katun

Kain katun merupakan jenis kain yang paling sering digunakan dan dicari oleh orang-orang. Bahan kain katun yang terbuat dari serat katun membuat kain yang dihasilkan memiliki permukaan yang halus.

Sehingga katun cocok untuk jenis cat apa saja yang digunakan untuk melukis. Jenis kain ini biasanya dicari oleh para pelukis pemula dan beragam kalangan pelukis lainnya. Jenis kanvas kain katun ini juga memiliki beragam jenis dan ketebalan.

  • Katun Twill 9 Oz

Kain kanvas ini memiliki ketebalan yang sedang dan juga kuat. Pola twill pada kain memberikan tekstur dan kekuatan tambahan, sehingga kain lebih tahan lama. Permukaan yang cenderung kasar membuatnya cocok untuk teknik lukis menggunakan cat akrilik. Dengan adanya bermukaan tersebut maka cat akrilik jadi lebih mudah untuk menempel dan menyatu ke dalam kanvas.

  • Katun Natural 10 Oz

Jika dibandingkan dengan kain katun twill 9 Oz, kain ini lebih tebal dengan karakteristiknya yang tidak kaku. Biasanya jenis kain ini digunakan untuk membuat lukisan terkesan lebih sederhana dan otentik karena tampilannya yang lebih natural. Maka dari itu banyak sekali pelukis beraliran realisme yang menggunakan katun natural sebagai bahan kanvas mereka.

  • Kain Katun Marsoto 10 Oz

Berbeda dengan katun natural 10 Oz, pola anyaman kain menggunakan teknik anyaman plain 2-2 yang menjadikannya lebih kuat dan tahan lama. Kain ini cocok untuk membuat barang-barang seperti totebag, sepatu, kanvas lukis dll. Para produsen kanvas jadi biasanya memilih kain ini sebagai bahan dasarnya, dan mereka cenderung memilih tempat jual kanvas lukis di Balikpapan terdekat, sehingga tidak menambah biaya ongkir dll.

  • Kanvas Linen

Kanvas berbahan linen terbuat dari serat linen yang tahan lama. Tekstur kain ini lebih kasar dibanding dengan kain katun yang cenderung halus. Karakteristik kain ini lebih kuat dan tahan lama walaupun kurang elastis.

Kain ini biasanya digunakan oleh pelukis ketika ingin membuat hasil lukisannya lebih realistis. Kain linen sendiri sering dicari untuk membuat lukisan berukuran besar dengan penggunaan warna yang beragam dan bentuk lukisan yang detail.

  • Kanvas Goni (canvas jute)

Kanvas goni terbuat dari bahan serat jute yang lebih kasar dan cenderung berwarna lebih cokelat. Kain ini biasanya dipakai untuk lukisan-lukisan bertema vintage dan lebih terlihat realistis. Kanvas dengan bahan goni membuat hasil lukisan menjadi lebih ekspresif dan estetis, sehingga sering dicari oleh pelukis dengan cita seninya yang lebih hidup.

  • Kanvas Berstruktur

Jenis ini memiliki karakteristik permukaan yang bergerigi, sehingga menambah visual pada karya seni. Para pelukis biasanya memilih kanvas ini agar bisa lebih berekspresi dengan dimensi visual pada karya mereka.

Perbedaan Kanvas Berbahan Kertas dan Kain

  • Bahan Dasar

Sudah jelas diketahui mengenai bahan dasar dari kedua jenis kanvas tersebut berbeda. Bahan dasar kanvas kertas terbuat dari kertas tebal ataupun karton yang diolah khusus untuk menerima cat. Sedangkan kanvas kain terbuat dari serat alami katun dan bahan lainnya, sehingga ini membuatnya lebih tahan lama dan bertekstur kasar.

  • Permukaan

Permukaan kanvas kertas biasanya lebih halus dan datar dibandingkan dengan kanvas kain. Sedangkan permukaan kanvas kain beragam tergantung dari jenisnya. Kanvas kain katun cenderung lebih halus dibandingkan dengan kanvas linen.

  • Ketahanan

Jika dilihat dari bahan dasar kedua jenis kanvas tersebut, kanvas kain jelas lebih tahan lama dan kuat. Bisa dibandingkan dengan kanvas kertas yang mudah sobek dan rusak. Ketika akan memilih jenis kain sebagai bahan untuk melukis, penting juga untuk memperhatikan harga jual kanvas lukis di Balikpapan yang murah. Dengan demikian Anda tidak akan terlalu banyak mengeluarkan biaya.

  • Ketebalan

Kanvas kertas umumnya lebih tipis dibanding kanvas kain. Namun juga terdapat beragam ketebalan yang tersedia. Sedangkan kanvas kain lebih tebal dan kuat karena bahan dasarnya yang terbuat dari serat alami.

  • Daya Serap Cat

Daya serap kanvas kertas kemungkinan lebih tinggi, apalagi jika tidak di-pre-tread dengan lapisan primer. Sedangkan kanvas kain memiliki daya serap yang lebih rendah dikarenakan jenis ketebalan dan bahan dasarnya yang tidak cepat menyerap zat cair.

  • Luas Bidang

Semakin luas bidang lukis kanvas akan mempengaruhi harga jual yang ditawarkan, sehingga biasanya bahan kanvas yang dijadikan pilihan lukisan berukuran besar adalah kanvas kain.

  • Teknik Lukis

Kanvas kertas cocok untuk teknik lukisan kering, seperti cat air, pastel, pensil warna, dan gouache. Namun, cat minyak atau akrilik juga bisa digunakan dengan pengaturan khusus.

Kanvas kain cocok untuk berbagai teknik lukisan, termasuk cat minyak, cat akrilik, dan cat air. Permukaan kain yang lebih tahan lama membuatnya lebih sesuai untuk aplikasi cat minyak yang lebih tebal.

Baca juga : Produsen Kanvas Lukis

Tips Memilih Kanvas yang Bagus untuk Melukis

  • Pilih Bahan Berkualitas

Pilih bahan kanvas yang memiliki kualitas tinggi seperti katun dan linen. Kanvas dengan dua bahan tersebut memberikan hasil akhir lukisan yang tahan lama dan tidak mudah pudar.

  • Perhatikan Bobot Kanvas

Kanvas yang memiliki ketebalan lebih tinggi cocok untuk lukisan yang lebih berat seperti menggunakan cat aklirik dan cat minyak. Sedangkan kanvas yang lebih tipis digunakan untuk tipe lukisan yang lebih ringan

  • Kanvas Berstandar Galeri

Jika Anda ingin menjadi seorang pelukis profesional, maka pilihlah kanvas yang berkualitas standar galeri. Perbedaannya terdapat pada bobot kanvas dan kualitas bahan superior. Maka dari itu, sebagai calon pelukis kanvas penting untuk memberikan mutu jual kanvas lukis di Balikpapan berkualitas dan terjamin.

  • Cek Keadaan Permukaan

Selalu cek keadaan permukaan kanvas dalam keadaan baik dan tidak ada cacat ataupun goresan sebelum digunakan. Karena hal ini akan sangat mempengaruhi hasil akhir lukisan Anda.

  • Ukuran dan Bentuk

Perhatikan ukuran dan bentuk kanvas, beberapa kanvas memiliki ukuran yang bervariasi tergantung jenis yang digunakan. Sesuaikan dengan kebutuhan ukuran lukisan yang akan dipakai.

  • Uji Kualitas

Sebelum membeli kanvas dalam jumlah besar, ambil beberapa sampel untuk dilakukan uji coba. Memastikan kualitas kanvas tetap baik agar dapat menghasilkan lukisan yang baik saat akan digunakan.

Itulah beberapa tips memilih kanvas dan juga rekomendasi jenis kain kanvas yang bagus untuk dipakai melukis. Tentu dengan tetap memperhatikan kebutuhan Anda bisa mendapatkan kualitas kanvas lukis yang terjamin.

Jika membutuhkan berbagai peralatan melukis Anda bisa memesannya dari tempat jual kanvas lukis di Balikpapan alatlukis.co.id dan menghubungi kami di WhatsApp 0877-7060-0078 atau lewat email di info@alatlukis.co.id.

ALATLUKIS.CO.ID toko online alat lukis di Indonesia, menyediakan kebutuhan melukis seperti canvas, kuas, pallet wadah cat sampai cat akrilik. Melayani pembelian grosir dan eceran.

Related Post

No comments

Tinggalkan komentar