Grosir Kuas Lukis Kecil

Alat Lukis

5/5 - (6 votes)

Grosir Kuas Lukis Kecil – Ada berbagai macam jenis kuas lukis yang dijual di pasaran termasuk kuas kecil. Setiap kuas lukis ini memiliki bentuk dan fungsinya yang berbeda. Jenis-jenis kuas lukis ini biasanya dijual di tempat peralatan melukis. Contohnya seperti toko Kuinsa Gallery yang telah lama beroperasi sejak tahun 2016.

Jika Anda bingung ingin memilih kuas yang seperti apa, maka berikut kami berikan beberapa contoh jenis kuas lukis yang harus Anda tahu agar tidak salah beli.

Grosir Kuas Lukis Kecil

Contoh-contoh Produk Grosir Kuas Lukis Kecil

  • Flat brush

Flat brush atau brush datar merupakan salah satu jenis kuas lukis yang sering ditemukan. Kuas ini memiliki bentuk di bagian ujung yang datar dan melebar kea rah samping. Bulunya cenderung tipis dan terlihat pipih.

Biasanya kuas seperti ini digunakan untuk mempertajam garis, membuat batas, dan lain-lain. Penggunaan flat brush juga bisa dimanfaatkan untuk membuat sebuah garis tipis di dalam lukisan. Oleh karena itu, kuas ini merupakan salah satu kuas esensial.

Terdapat berbagai macam ukuran flat brush yang dijual di pasaran. Mulai dari yang berukuran besar, medium, dan juga kecil. Ukuran ini digunakan sesuai dengan kebutuhan. Biasanya untuk melukis di kanvas besar biasanya diperlukan flat brush berukuran besar.

Setiap pelukis baik itu pemula ataupun profesional harus memiliki kuas ini. Hal ini disebabkan oleh fungsinya yang tidak bisa didapatkan dari kuas lain. Untuk tempat pembelian flat brush bisa dibeli di toko grosir kuas lukis kecil terdekat.

  • Mop brush

Mop brush merupakan kuas lukis wajib yang harus dimiliki oleh setiap pelukis. Dinamakan mop brush karena bentuk ujungnya mirip dengan kain pel. Kuas lukis ini merupakan kuas lukis paling mendasar dan paling esensial yang diperlukan oleh semua pelukis.

Bentuk dari kuas lukis ini memiliki ujung yang bulat atau oval. Dari segi ketebalannya, kuas ini memiliki bentuk yang mengembang. Bentuknya agak mirip dengan powder brush untuk makeup. Hanya saja ukuran kuas lukis ini lebih kecil daripada powder brush.

Karena bentuknya yang agak mengembang, kuas lukis ini biasanya digunakan untuk menutupi area yang luas. Misal seperti mewarnai background atau mengisi bagian kosong dengan area yang cukup besar.

Untuk penggunaannya, kuas lukis tipe mop brush ini tidak boleh direndam terlalu rama dalam air. Hal ini bisa membuat bulunya menjadi kasar dan sulit untuk digunakan. Oleh karena itu, sebaiknya segera keringkan kuas ini jika sudah selesai digunakan.

  • Rigger brush

Jenis kuas lukis yang ketiga adalah rigger brush. Anda pasti masih merasa asing mendengar jenis kuas lukis ini. Rigger brush merupakan salah satu kuas yang sering dijumpai di tempat yang menjual grosir kuas lukis kecil satuan.

Rigger brush memiliki bentuk yang sangat mudah dibedakan dengan kuas lukis lainnya. Kuas lukis ini memiliki bulu yang sangat sedikit dan berbentuk memanjang. Biasanya kuas ini digunakan untuk membuat gambar daun, gelombang, garis, kaligrafi, dan lain-lain.

Jenis kuas ini juga bisa digunakan untuk menambah detail kecil di lukisan. Meskipun jumlah bulunya terlihat sedikit dan tipis, kuas ini bisa menampung banyak cat di dalamnya. Hanya saja, memang penggunaannya agak sulit untuk pemula.

Perlu teknik khusus agar bisa membuat detail dalam lukisan menggunakan rigger brush. Oleh karena itu, sangat penting dalam menguasai teknik dasar bagi seorang pelukis untuk bisa menciptakan karya lukis yang indah.

  • Bright brush

Bright brush merupakan jenis kuas lukis yang mirip dengan flat brush. Hanya saja, jika flat brush bulunya melebar, bright brush memiliki bulu yang memanjang. Jadi secara karakteristik bulu dan kepadatannya sama. Perbedaannya ada pada bentuk bulu.

Bright brush memiliki bulu yang sangat kaku, oleh karena itu perlu berhati-hati dalam menggunakannya. Penggunaan bright brush sebaiknya dilakukan di area yang masih kosong dan belum terkena cat. Kuas ini bisa Anda dapatkan di grosir kuas lukis kecil.

Hal ini dilakukan untuk menghindari risiko cat di bagian bawah tersapu oleh bright brush. Jika dilakukan sapuan berulang-ulang di tempat yang sama, cat di bagian bawahnya akan membaur dengan bagian bulu di kuas.

  • Round brush

Round brush adalah jenis kuas lukis yang paling sering dijumpai. Jika Anda membeli kuas lukis di tempat grosir kuas lukis kecil tanpa berkata secara spesifik, pasti akan diberikan kuas ini. Ini merupakan kuas yang sering digunakan oleh orang awam.

Bentuknya agak mirip dengan mop brush. Hanya saja terdapat 2 jenis ujung round brush yang sering ditemukan di pasaran. Kedua bentuk tersebut adalah round brush berbentuk bulat di ujung, atau round brush dengan ujung yang agak lancip.

Kuas ini merupakan kuas serbaguna yang bisa digunakan untuk membuat beberapa teknik melukis sekaligus. Anda dapat mengatur penggunaan kuas ini untuk menyesuaikan teknik tertentu dengan menyesuaikan pada tekanan saat digunakan.

Jika Anda bukanlah seorang pelukis profesional atau masih pemula, gunakan kuas lukis ini sebagai kuas lukis utama. Dari 1 kuas lukisan bisa merangkap beberapa fungsi dari kuas lukis lainnya.

  • Angled brush

Angled brush adalah brush yang memiliki bentuk ujung kuas yang miring. Bentuk angled brush ini sangat mirip dengan angled brush yang biasa digunakan di makeup. Biasanya kuas jenis ini digunakan untuk mengisi bagian bulat agar hasilnya presisi.

Kemudian kuas ini juga berguna untuk membuat garis atau bentuk secara persisi di lukisan. Karakteristik bulu di angled brush memiliki bentuk yang padat dan tidak tebal ataupun mengembang. Oleh karena itu hasil sapuannya terlihat rapi dan clean.

Dalam menggunakan kuas lukis ini, diperlukan ketelitian dan gerakan tangan yang luwes. Selain itu tekanan yang digunakan juga harus tepat agar bisa menghasilkan hasil presisi seperti yang diinginkan pada lukisan.

  • Fan brush

Fan brush merupakan kuas lukis yang berbentuk seperti kipas tangan. Karena bentuknya yang seperti itulah, kuas ini dinamakan sebagai fan brush. Karakteristik dari kuas ini memiliki kepadatan bulu yang tipis dan juga tidak mengembang.

Biasanya kuas ini hanya digunakan untuk menambah tekstur di dalam lukisan saja. Penggunaannya bukan merupakan kuas esensial yang harus dimiliki. Kelebaran dari bulu fan brush pun tersedia dalam berbagai macam ukuran.

Untuk mendapatkan efek sapuan yang luas, biasanya menggunakan fan brush dengan ukuran yang lebih besar. Berbagai jenis ukuran fan brush ini bisa dibeli di toko jual grosir kuas lukis kecil di area sekitar rumah Anda.

  • Filbert brush

Filbert brush merupakan jenis kuas lukis yang memiliki bentuk mirip dengan eye shadow brush. Karakteristik dari kuas lukis ini memiliki bulu yang padat dan tidak mengembang. Kemudian ukurannya memanjang ke atas dan tidak melebar ke samping.

Terdapat berbagai jenis ujung kuas filbert brush yang dijual di pasaran. Mulai dari yang berujung lancip, berujung agak pipih, hingga yang berujung agak bundar. Biasanya kuas ini digunakan untuk membuat detail di dalam lukisan.

Misalnya seperti garis tipis dengan bentuk merata, Atau kuas dengan ujung agak oval yang bisa digunakan untuk membuat sapuan kuas yang lebar. Dari segi bentuk dan fungsinya, kuas ini merupakan gabungan dari round brush dan juga flat brush.

  • Wash brush

Wash brush merupakan jenis brush yang memiliki permukaan lebar dan luas. Biasanya kuas ini digunakan untuk mengisi kuas besar, seperti mengisi background. Secara penggunaan, brush ini fungsinya hampir sama dengan mop brush.

Oleh karena itu, ini bukan merupakan brush yang wajib untuk dimiliki. Anda bisa mendapatkan fungsi dari brush ini di mop brush. Jadi, sebaiknya tidak perlu membeli kuas secara terpisah lagi. Wash brush ini bisa Anda beli di grosir kuas lukis kecil.

Karena mop brush memiliki fungsi yang lebih banyak daripada wash brush. Maka dari itu, cukup dengan membeli mop brush saja sudah bisa mengisi bagian yang luas di lukisan. Terutama bagi pemula yang masih belajar teknik-teknik dasar melukis.

  • Linear brush

Linear brush merupakan jenis kuas yang digunakan untuk menandatangani lukisan. Karakteristik dari kuas ini memiliki kepadatan yang tipis. Ketipisannya bahkan melebihi tingkat ketipisan dari round brush.

Selain untuk menandatangani lukisan, kuas ini bisa digunakan untuk membuat detail yang sangat kecil di lukisan. Hanya saja, agar kuas ini bisa berfungsi dengan baik, sebaiknya gunakan tinta untuk menggoreskan di kanvas daripada menggunakan cat air atau akrilik.

Untuk mendapatkan kuas ini, bisa dibeli di lokasi grosir kuas lukis kecil. Di tempat tersebut, biasanya terdapat berbagai macam jenis kuas lukis dan juga peralatan melukis lainnya. Contohnya seperti cat, kanvas, dan lain-lain.

Persiapan Alat Melukis untuk Pemula

Jika Anda masih pemula dalam dunia melukis, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Mulai dari alat-alat melukis hingga properti lain untuk mendukung pengerjaan lukisan. Simak lebih lengkap dalam tulisan di bawah ini:

  • Pensil

Pensil merupakan alat yang paling esensial dan dibutuhkan oleh semua pelukis. Pensil ini bsia digunakan untuk membuat sketsa lukisan atau bahkan membuat lukisan secara utuh sekaligus. Terdapat banyak jenis pensil yang bisa digunakan.

Misalnya, seperti pensil 2B, HB, 8B, dan lain-lain. Untuk keperluan membuat sketsa, biasanya para pelukis menggunakan pensil jenis 8B. Pensil jenis ini memiliki banyak fungsi. Mulai dari membuat tonjolan, mengarsir, sisi gelap terang, dan lain-lain.

Jenis pensil ini memiliki fungsi yang berbeda-beda. Fungsi ini didasarkan oleh ketebalan yang dimiliki oleh jenis pensil tertentu. Misalnya, pensil 2B merupakan pensil yang memiliki ketebalan netral dan bisa digunakan untuk kegiatan universal selain melukis.

Berbeda lagi dengan pensil yang digunakan untuk kaligrafi. Biasanya pensil kaligrafi menggunakan pensil khusus. Pensil ini memiliki ujung yang berbeda dengan pensil pada umumnya. Jika pensil biasa berbentuk runcing, pensil ini memiliki bentuk yang pipih.

  • Kuas

Yang kedua adalah kuas. Kuas merupakan hal paling esensial yang diperlukan oleh semua pelukis. Terdapat berbagai jenis kuas yang bisa digunakan untuk melukis. Misalnya seperti mop brush, angled brush, dan lain-lain seperti yang sudah dibahas sebelumnya.

Jenis kuas tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda. Tak hanya jenisnya yang berbeda, material bulu kuas juga sangat beragam. Mulai dari kuas berbulu sintetis, dan lain-lain. Perbedaan material dalam bulu kuas juga bisa mempengaruhi hasil lukisan.

Kuas yang berbulu lebih kasar akan memberikan hasil berbeda dengan kuas yang berbulu halus. Untuk dapat mengetahui hal ini, Anda dapat mencoba untuk melakukan perbandingan antara material kuas dengan teknik yang sama.

Untuk pemula, sebaiknya pilih kuas yang universal dan berharga murah. Misalnya seperti mop brush. Untuk membeli mop brush, Anda bisa mendapatkannya di grosir kuas lukis kecil murah.

  • Kertas

Kertas merupakan jenis kebutuhan paling penting yang diperlukan untuk semua pelukis. Kertas ini berfungsi untuk melatih kemampuan menggambar dan juga membuat sketsa. Biasanya pelukis memiliki buku sketsa khusus.

Buku sketsa ini menggunakan kertas dengan ketebalan yang berbeda dengan kertas biasa. Kebanyakan buku sketsa yang dijual di pasaran memiliki ketebalan 100-300 gsm. Sedangkan untuk media kering bisa menggunakan di angka ketebalan 180-200 gsm saja.

  • Kanvas

Kanvas merupakan media lukis yang paling umum untuk digunakan. Terdapat berbagai macam jenis kanvas dan juga ukuran yang berbeda-beda. Untuk pemula, sebaiknya berlatih terlebih dahulu di kanvas dengan ukuran yang kecil.

Jika sudah terbiasa melukis di atas kanvas kecil, barulah mulai untuk melukis di atas kanvas dengan ukuran yang lebih besar. Kanvas ini bisa didapatkan di berbagai tempat, seperti toko buku. Atau jika ingin lebih murah kunjungi grosir kuas lukis kecil dan kanvas.

Tempat yang menjual grosir dan kanvas secara grosir biasanya akan memiliki harga jual yang lebih murah. Hal ini akan bermanfaat bagi pemula yang membutuhkan banyak kanvas untuk berlatih.

  • Cat

Cat yang digunakan untuk melukis terbagi ke dalam beberapa jenis. Mulai dari water paint based, oil paint based, akrilik, dan lain-lain. Berbagai jenis cat ini memiliki karakteristiknya tersendiri.

Penggunaan tekniknya pun berbeda tergantung media, kuas, dan hasil yang diinginkan. Untuk mengetahui perbedaannya, Anda dapat mencari tips menggunakan masing-masing jenis cat tersebut. Biasanya untuk pemula, yang paling sering digunakan adalah cat akrilik.

Tingkat kesulitan penggunaan cat akrilik ini lebih rendah daripada water paint based atau oil paint based. Untuk mendapatkan cat akrilik yang berkualitas, Anda bisa membelinya di grosir kuas lukis kecil yang juga menjual cat lukis.

  • Rautan pensil

Rautan pensil merupakan hal yang paling sering dilupakan. Padahal barang ini sangat berguna. Ketajaman pensil akan memberikan efek yang berbeda-beda di setiap lukisan. Untuk memperoleh ketajaman tertentu diperlukan rautan pensil.

  • Palette

Palette merupakan barang yang digunakan untuk menaruh cat sebelum akan digunakan. Di tempat ini juga, pelukis biasanya akan mencampurkan warna sesuai keinginan. Oleh karena itu, barang ini sangat diperlukan oleh semua pelukis pemula.

Ada berbagai jenis palet lukis yang dijual di pasaran. Mulai dari yang berbahan metal, akrilik, plastik, dan lain-lain. Penggunaan jenis material palet bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Anda bisa membeli palet lukis di grosir kuas lukis kecil dan alat lukis lainnya.

  • Penyangga

Penyangga berguna sebagai dudukan kanvas. Dudukan ini diperlukan saat sedang melukis. Tanpa menggunakan penyangga, akan sulit untuk meletakkan kanvas. Ukuran penyangga ini juga sangat bervariasi.

Biasanya ukuran penyangga akan disesuaikan dengan ukuran kanvas. Untuk pemula sebaiknya beli ukuran penyangga standar. Penyangga dengan ukuran standar bisa digunakan untuk meletakkan berbagai jenis ukuran kanvas.

  • Masking tape

Yang terakhir adalah masking tape. Masking tape berfungsi untuk menutupi bagian yang kosong di kanvas. Dengan begitu, warna dari cat di bagian lain tidak akan menyatu, sehingga hasil lukisan pun bisa menjadi lebih rapi.

Barang-barang perlengkapan lukis tersebut bisa didapatkan dengan harga yang murah di grosir kuas lukis kecil seperti Alatlukis.co.id kami. Jika sedang mencari tempat grosir yang menjual peralatan melukis seperti kuas, cat, kanvas, dan lain-lain dengan harga murah, Anda bisa menghubungi kontak di 08777 0600 078 atau email saja ke info@alatlukis.co.id. Kami juga menawarkan paket melukis untuk anak serta orang dewasa seperti dinosaurus magnet, gypsum maupun kanvas.

ALATLUKIS.CO.ID toko online alat lukis di Indonesia, menyediakan kebutuhan melukis seperti canvas, kuas, pallet wadah cat sampai cat akrilik. Melayani pembelian grosir dan eceran.

Related Post

No comments

Tinggalkan komentar